Artikel Kesehatan Mencegah Penyakit Hepatitis B

Posted by

Mencegah Penyakit Hepatits B =>> Hepatitis B adalah suatu penyakit hati yang disebabkan oleh Virus Hepatitis B (VHB), suatu anggota famili Hepadnavirus yang dapat menyebabkan peradangan hati akut atau menahun yang pada sebagian kecil kasus dapat berlanjut menjadi sirosis hati atau kanker hati. Mula-mula dikenal sebagai “serum hepatitis” dan telah menjadi epidemi pada sebagian Asia dan Afrika. Hepatitis B telah menjadi endemik di Tiongkok dan berbagai negara Asia. Jika dilihat dari definisi mengenai apa itu penyakit hepatitis B, kita bisa mengetahui betapa berbahayanya penyakit hati yang satu ini. Dengan beragam model cara hepatitis B menular, kita juga dibuat agak merinding. Lumayan sakti ternyata penyakit yang membunuh rata-rata 350 juta orang pertahun di seluruh dunia ini.

Mengenali Gejala Penyakit Hepatitis B-hepatitis di awal gejalanya tidak mengalami gejala apapun selama masa fase infeksi akut. Namun, untuk beberapa orang yang menderita hepatitis akut memiliki gejala yang mulai terlihat setelah masa inkubasi selama tiga minggu sampai enam bulan. Gejalanya dapat berupa menguningnya kulit dan mata (jaundice), urin berwarna gelap, kelelahan ektsrim, mual, muntah dan nyeri perut yang berlangsung selama beberapa minggu hingga enam bulan.

Pencegahan Hepatitis B harus segera dilakukan jika di lingkungan Anda terdapat penderita hepatitis B. Sebab penyakit hepatitis B ini termasuk salah satu penyakit yang mudah menular. Penularan penyakit hepatitis B termasuk yang mudah, misalkan hanya karena menggunakan alat mandi bersama-sama dengan penderita hepatitis B, Anda bisa langsung tertular penyakit ini.

Mencegah Penyakit Hepatitis B =>> Cara pencegahan Hepatitis B dapat dilakukan dengan cara menghindari kontak dengan darah penderita, baik melalui jarum suntik, transfusi darah, pemakaian narkoba, pisau cukur dan sebagainya dengan kegiatan yang berkaitan dengan darah. Selain itu, menjalankan gaya hidup sehat atau bersih, tidak berganti-ganti pasangan dan melakukan vaksinasi Hepatitis B. 

Setelah kita mengenali penyakit hepatitis b, dapat di simpulkan selagi kita bisa mencegah atau menghidari beragam penyakit yang akan merugikan diri sendiri mari lakukan pencegahan karena mencegah lebih baik dari pada mengobati, pola hidup sehat adalah pokok pertama yang harus di perioritaskan oleh semua manusia. tidak sedikit orang yang menyepelakan pola hidup sehat, secara tidak sadar bahwa sehat itu penting untuk aktivitas sehari-hari. Jadi untuk itu mari kita mulai hidup sehat dengan melakukan hal-hal yang sederhana tetapi membuahkan hasil yang luar biasa serta bermanfaat seperti memulai berolah raga secara rutin, pola makan yang teratur,  memakan makanan yang bergizi, sampai perawatan tubuh mencegah adanya infeksi yang akan merugikan kesehata. Nah mungkin hanya itu Mencegah Penyakit Hepatitis B  yang dapat saya sempaikan semoga bermanfaat bagi anda yang membaca artikel ini, "Salam Sehat" !!.


Blog, Updated at: 00.30.00

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Profil Pengelola Produk Herbal


Jl. Raya Labuan KM.24 Cisata 42273 (Depan SMAN 10 PANDEGLANG) Pandeglang-Banten Kontak 085311862445

Popular Posts

Diberdayakan oleh Blogger.